Buy now tanskin discont up -20%

Top
kandungan skincare untuk kulit sensitif

Bagi pemilik kulit sensitif, mencari skincare yang cocok emang terbilang susah susah gampang. Bila salah memilih, bukannya kulit jadi sehat, wajah jadi gampang breakout dan timbul kemerahan deh. Untuk mengantisipasi hal tersebut, TSquad perlu mengetahui jenis kandungan skincare untuk kulit sensitif yang aman digunakan. Nah, biar kamu makin paham, berikut Tanskin siapkan 9 kandungan skincare untuk kulit sensitif, di antaranya:

1. Arugula Leaf

kandungan arugula untuk skincare kulit sensitif

Arugula leaf atau daun arugula/rucola (Eruca sativa) memiliki sifat-sifat yang membuatnya menjadi salah satu kandungan skincare yang baik untuk kulit sensitif. Soalnya, senyawa antioksidan di dalamnya mampu menenangkan dan meredakan rasa gatal, sekaligus mencegah kulit dari infeksi.Β Pro tip, kalau kulitmu lagi iritasi akibatΒ sunburn, kamu bisa menggunakan pakaiΒ sleeping maskΒ dengan kandunganΒ arugula extract, sepertiΒ Glass Skin Sleeping Mask yang dimasukkan terlebih dahulu ke dalam kulkas sebelum digunakan. KandunganΒ arugula, dill (antioksidan)Β yang ada di dalamnya ditambah dengan sensasi dingin kulkas mampu meredakan kulit yang terbakar secara instan!

2. Shea Butter

kandungan arugula untuk skincare kulit sensitif

Tekstur shea butter yang menyerupai krim diyakini mampu melembapkan dan menjaga lapisan pelindung kulit (skin barrier), teruntuk bagi pemilik kulit sensitif. Asam lemak yang kaya Vitamin A dan Vitamin E pada shea butter dipercaya mampu memperbaiki tekstur kulit yang rusak akibat sinar UV, sehingga permukaan wajah jadi lembut, halus, dan kenyal.

Baca lebih lanjut manfaatnya di “9 Manfaat Shea Butter untuk Kulit yang Jarang Diketahui

3. Hyaluronic Acid

hyaluronic acid untuk kulit sensitif

Senyawa alami atau polisakarida pada Hyaluronic Acid memang dapat ditemukan secara alami di rambut maupun kulit. Namun, kandungan ini juga kerap ada pada produk kecantikan dengan klaim melembapkan. Hal ini dikarenakan, Hyaluronic Acid mempunyai kemampuan dalam mempertahankan molekul air hingga 1000 kali. Hasilnya, wajah jadi kenyal, lembut, lembap, dan terbebas dari iritasi.

Kalau satu Hyaluronic Acid aja manfaatnya sebagus itu, kebayang nggak sih bila kamu menggunakan Double Hyaluronic Acid? Nah, menariknya, Tanskin memiliki kandungan yang nggak hanya satu, tetapi Double Hyaluronic Acid (Sodium Hyaluronate dan Acetylated Sodium Hyaluronate) pada setiap varian produknya nih. Jadi, bisa lebih optimal dan nyaman digunakan untuk kulit sensitif karena dapat mempertahankan kulit tetap lembut dan menjaga kelembapan kulit lebih lama.

4. Centella Asiatica

Kalau kandungan skincare yang satu ini udah nggak diragukan lagi popularitasnya ya, TSquad! Pegagan atau centella asiatica punya banyak manfaat, terutama bagi pemilik kulit sensitif. Di antaranya, menyamarkan kemerahan di wajah, menenangkan iritasi dan peradangan jerawat pada kulit, serta bersifat antiinflamasi. Tingginya zat antioksidan, asam amino, beta karoten, dan fitokimia yang berasal dari kandungan flavonoid dan madecassoside juga mampu melembapkan kulit. Pilihan tepat bagi TSquad yang kulitnya sering iritasi, gatal, dan kemerahan.

Tanskin sebagai perusahaan di bidang produk perawatan wajah, menjadikan kulit sehat yang alami sebagai acuan, mengeluarkan produk perawatan wajahnya dengan bahan-bahan terbaik. Beberapa kandungan yang sudah disebutkan di atas bisa kamu temui dalam produk Tanskin, mulai dari Cleansing Gel, Toner, Day Cream Barrier, Night Nourish Cream dan Glass Skin Serum. Karena kalau bisa alami, kenapa masih menggunakan produk berbahan kimia?

Selamat mencoba Glass Skin Series, produk mutakhir khusus yang diformulasikan untuk kulit sensitif ya, TSquad!

5. Allantoin

Bagi sebagian orang, kandungan skincare untuk kulit sensitif yang satu ini emang terdengar asing. Namun, tahukah TSquad, allantoin ini ternyata bisa menetralisir efek samping akibat kesalahan pemakaian skincare, lho!

Di mana allantoin adalah ekstrak akar tanaman comfrey bersifat non-iritasi yang mampu menenangkan dan melindungi kulit. Selain itu, kandungan ini juga dapat merangsang regenerasi sel kulit, dan mampu mengurangi pengelupasan dan kemerahan di wajah. Dengan mengetahui kemampuannya, allantoin bisa banget kamu masukkan ke dalam rangkaian skincare routine apabila tipe kulitmu sensitif.

6. Madu

Kalau allantoin bantu mempercepat proses pengelupasan di wajah tanpa membuatnya iritasi, madu berfokus melembapkan dan menenangkan kulit iritasi, nih. Di mana sifat antibakteri pada madu turut mengatasi beragam permasalahan kulit, seperti jerawat, flek, komedo, noda hitam, kulit berminyak hingga kerutan halus.

7. Ceramide

ceramide untuk kulit sensitif

Selanjutnya, kandungan skincare untuk kulit sensitif yang bisa digunakan adalah ceramide. Lemak atau lipid yang terdapat pada sel kulit dan membentuk sekitar 30-40% lapisan epidermis ini bermanfaat dalam menjaga kelembapan kulit, serta memperbaiki dan membangun skin barrier supaya bakteri dan kuman tidak masuk ke dalam tubuh.

8. Niacinamide

niacinamide untuk kulit sensitif

Bagi kulit sensitif, Niacinamide atau turunan Vitamin B3 ini bisa berfungsi meregenerasi sel kulit dan mengurangi kerusakan akibat sinar UV. Selain itu, sifat antioksidannya juga bantu melembapkan, meredakan kemerahan dan peradangan, dan menenangkan kulit iritasi, serta cocok digunakan bagi tipe kulit sensitif yang ingin meredakan masalah jerawat. 

9. Green Tea

Selanjutnya, kandungan skincare untuk kulit sensitif yang sering ditemukan di pasaran, yaitu green tea. Dikenal memiliki kandungan antioksidan yang tinggi juga, manfaat skincare dengan kandungan green tea efektif dalam memperlambat tanda-tanda penuaan dini, meningkatkan kadar kelembapan kulit, sekaligus meredakan iritasi.

Nah, itu dia 9 kandungan skincare untuk kulit sensitif yang bisa TSquad coba. Meskipun memang bisa memberikan manfaat yang baik bagi kulitmu, tapi Tan Skin Skincare sarankan untuk melakukan tes sensitivitas kulit sebelum mencoba kandungan di atas ya. Caranya, tinggal oleskan produk yang akan dipakai pada area belakang telinga dan tunggu hingga beberapa menit. Jika menimbulkan sensasi gatal, hentikanlah pemakaian produk tersebut dan gunakanlah skincare andalan yang biasa kamu gunakan untuk menetralisir efek sampingnya.

skincare berkandungan sentella asiatica untuk kulit sensitif

Post a Comment

Follow Us Our Social Media

Pages

Shop

Help

You don't have permission to register

Reset Password